SUARA INDONESIA MAGETAN

Adanya Kekerasan Pada Siswa MIN 14, P3A Magetan Lakukan Gerak Cepat

Aji Susanto - 26 October 2022 | 10:10 - Dibaca 1.39k kali
Pendidikan Adanya Kekerasan Pada Siswa MIN 14, P3A Magetan Lakukan Gerak Cepat
Dinas P3A

MAGETAN, Dinas P3A (Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak) telah lakukan pendampingan kepada lima siswa yang mendapat perlakuan kekerasan dari satu oknum guru MIN 14.

Diungkapkan Indriana Agustin Kabid P3A, jika usai kejadian itu langsung berkoordinasi dengan lembaga yang menangani sekolah tersebut, bahkan ke beberapa sektor.

"Kami komunikasi dengan pihak desa setempat serta melihat keadaan anak secara langsung," ucapnya Rabu (26/10/2022).

Dijelaskan, terkait dampak psikologis korban sudah pulih kembali. Mereka terlihat ceria dan kembali lakukan aktifitas belajar di sekolahnya seperti biasanya bersama teman sekolah.

"Alhamdulillah semangat belajar mereka tidak terpengaruhi, tidak sampai berlarut-larut," ujarnya.

Terkait oknum guru pelaku kekerasan, dari informasi Kemenag telah dilakukan pembinaan dan sudah ada perdamaian. Semoga kedepanya tidak ada kejadian serupa, sebab anak adalah generasi bangsa.

"Dalam segala sesuatu permasalahan, anak jangan sampai jadi korban kekerasan dalam bentuk apapun," tuturnya.

Diketahui, lima siswa MIN 14 mendapatkan korban kekerasan (penamparan) oleh satu oknum guru. Dikarenakan, pelaku emosi mendapati lima siswa mengambil buah di lingkungan tetangga (sumber beritalima.com).

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aji Susanto
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya